Overseasidol.com - Dua anggota boy grup asal Korea Selatan yaitu OMEGA X dikonfirmasi akan menjadi pemain utama dalam sebuah serial BL terbaru yaitu 'The Boy'. Kedua anggota tersebut adalah Kim Jae-Han yang akan berperan sebagai Lee Dayeol serta Shin Ye-Chan yang akan berperan sebagai Cho Taehyun. Serial BL ini merupakan adaptasi dari sebuah cerita webtoon berjudul 'A Shoulder to Cry On' dan akan memiliki 12 episode. [caption id="attachment_32053" align="alignnone" width="318"] Photo: Webtoon[/caption] Meskipun hingga sekarang belum diketahui kapan akan tayang namun kabarnya mereka akan memulai syuting pada tahun ini. Keduanya menjadi bagian dari anggota boy grup yang terjun dan debut dalam serial BL setelah sebelumnya sudah ada beberapa yang melakukan debut di serial BL. Bagi kalian para FOR X wajib menunggu keduanya beradegan satu sama lain dalam serial ini dan apakah akan terdapat adegan mesra antara keduanya? mari kita tunggu saja.
via Zokovatam
via Zokovatam
Comments
Post a Comment