Overseasidol.com — Mimi Lee atau Li Ziting, artis asal Thailand yang berkarir di Tiongkok membuat pernyataan mengejutkan tentang kematian anjing peliharaannya. Dalam unggahannya di Weibo, ia meminta bantuan kepada seluruh warganet untuk mencari tahu penyebab kematian Melody, hewan peliharannya. Menurut laporan, anjing Mimi yang bernama Melody ditemukan mati saat tiba di Tiongkok ketika dikirim dari Thailand. "Thai Airways tidak dapat dihubungi, dan maskapai lokal juga saling menyalahkan. Yang kami lihat adalah anjing dan kargo diangkut melalui suhu tinggi. Tidak ada yang bisa memberi saya jawaban yang akurat, dan anjing itu tidak bisa hidup, keluarlah untuk pemeriksaan lebih lanjut. Saya mohon Thai Airways. Beri saya hasil dengan China Eastern Airlines!," jawabnya menuntut konfirmasi. Hal tersebut kemudian menimbulkan perhatian luas di media sosial baik di Tiongkok maupun Thailand. Para pecinta anjing menyatakan dukungan kepada Lee untuk menuntut tuntas kasus tersebut. Dilaporkan bahwa karena COVID-19, Li Ziting dan Melody, hewan peliharaannya tidak bertemu selama dua tahun. Jadi mereka mempercayakan agen untuk mengangkut hewan peliharaannya dari Thailand ke China melalui jalur pengiriman udara. [caption id="attachment_33050" align="aligncenter" width="700"] Foto: Weibo.[/caption] Namun naasnya, hewan peliharaannya itu datang dalam kondisi meninggal yang membuat perasaannya hancur. Li Ziting mempertanyakan penyebab kematian sang anjing karena diduga diangkut dengan barang-barang yang memiliki suhu tinggi. Kemudian Thai Airways menanggapi kasus dan permintaan Lee melalui pernyataan resmi mereka. "Kami telah memperhatikan kekhawatiran dan keraguan beberapa netizen tentang insiden pengiriman anjing di penerbangan kargo Bangkok-Shanghai pada 24 Juni. Departemen kargo kami sedang menyelidiki insiden tersebut sepenuhnya. dan setiap kejadian. Di jalur transportasi, hasil penyelidikan akan diberikan kepada korban sesegera mungkin, dan hal-hal terkait akan ditangani sesuai dengan peraturan," jelasnya. Para netizen dan dog lover masih menunggu hasil yang diberikan dari pihak maskapai hingga saat ini.
via Zokovatam
via Zokovatam
Comments
Post a Comment