Overseasidol.com - Sebelumnya, Mew Suppasit telah melaksanakan syuting untuk series BL terbarunya bersama dua anggota boy grup asal Korea Selatan yaitu JUST B. Series berjudul 'Love is Like a Cat' menjadi series BL lintas negara pertama Mew Suppasit dan menjadi tantangan tersendiri bagi Mew beradegan bersama salah satu aggota boy grup K-Pop Selan Mew Suppasit dan JM JUST B, akan ada Geonu JUST B dan Kim Kyoung-Seok yang ikut berpartisipasi dalam drama terbaru ini. Berikut sinopsis kecil untuk series BL terbaru Mew Suppasit: Menceritakan tentang Piuno (Mew Suppasit) yang merupakan seorang penyanyi terkenal dan memiliki karir luar biasa namun dirinya sangat takut terhadap hewan akibat trauma masa lalu nya. Piuno akhirnya nekad bekerja di tempat penitipan hewan meskipun dirinya sangat takut terhada hewan. Hingga akhirnya, Piuno bertemu dengan Dae Byeol (JM JUST B) dan hubungan mereka berdua pun semakin dekat hingga akhirnya menjadi pasangan yang sangat romantis. Rencana nya, series ini akan ditayangkan di tahun 2023 dan siap menghibur para penggemar dengan berbagai kisah yang romantis.
via Zokovatam
via Zokovatam
Comments
Post a Comment