Overseasidol.com — Adegan variety show yang diikuti oleh Snow Kong Xueer belum lama ini menyebabkan ketidakpuasan di kalangan netizen.
Banyak orang mempertanyakan perilaku para bintang tamu yang mengejek Kong Xueer karena tidak tahu cara makan kaviar.
Karena merasa tidak sopan, para netizen menuntut para tamu variety show yang tertawa itu harus keluar untuk meminta maaf.
Dalam variety show di Zhejiang TV, tim Kong Xueer adalah pemenang terakhir, dan tim program memberikan kaviar sebagai hadiah.
Dan tamu yang kalah, Hua Shao hanya bisa menonton dari pinggir lapangan dan menyaksikannya makan makanan mahal itu.
Karena Kong Xueer belum pernah makan kaviar, jadi reaksi pertamanya setelah melihat telur ikan berwarna hitam itu ia tampak tidak biasa.
Bahkan saat di mana ia menjilat caviar yang ditaruh di atas roti, para tamu lainnya menyorotinya dengan ejekan.
Segera setelah itu, Kong Xueer memasukkan telur rebus yang dilapisi kaviar ke dalam mulutnya dalam satu gigitan.
Kejadian itu membuat beberapa tamu pria tertawa terbahak-bahak termasuk Fei Qiming yang sangat tertawa kencang.
Pembawa acara Hua Shao masih menggoda Snow dengan bertanya mengapa ia mengunyah caviar dan mengejeknya seperti makan biji melon.
Hal itu menimbulkan ketidakpuasan sehingga para warganet merasa orang yang menertawakan Snow harus meminta maaf.
Xiong Ziqi mengatakan bahwa tidak adanya maksud ejekan, itu hanya editan oleh pihak program yang sungguh jahat.
Sebenarnya mereka tertawa karena ada seseorang yang bercanda saat itu bahwa dirinya ingin membawa nasi saat makan caviar yang mengundang tawaan.
Fei Qiming juga dengan tulus meminta maaf jika membuat Snow merasa tidak nyaman saat itu, ia tegaskan juga bahwa tidak ada maksud ejekan dalam adegan itu.
via Zokovatam
Comments
Post a Comment