Overseasidol.com — Baru-baru ini, Xu Mengjie menjadi sorotan netizen gegara senyumannya yang berbeda saat menghadiri sebuah acara red carpet.
Aktris cantik itu dianggap memiliki ekspresi senyum yang berbeda dari biasanya, membuat para warganet merasa sangat aneh.
Banyak warganet berspekulasi bahwa mantan anggota Rocket Girls 101 itu melakukan ekspresi yang berbeda atau melakukan sesuatu terhadap bagian mulutnya.
Pada tanggal 29 Desember, artis cantik itu akhirnya memberikan tanggapan melalui media sosialnya kepada para netizen.
“Saya bangun setelah tidur dan melihat daftar pencarian panas (Weibo)… Tidak ada suntikan, tidak ada gerakan wajah, tidak ada penambalan gigi.
Karena saya telah melakukan koreksi gusi selama dua tahun terakhir, cuaca sedikit kaku dan manajemen ekspresi saya gagal.
Saya akan lebih memperhatikan manajemen ekspresi di masa depan. Saya harap semua orang akan memaafkan saya,” jelasnya.
Terlihat bahwa bagian gusi Mengjie di senyum barunya sudah tak terlihat jika dibandingkan dengan foto dirinya beberapa tahun lalu.
Banyak netizen menyarankan jika selebriti sudah memiliki senyum yang indah tidak perlu melakukan perubahan pada mulut mereka, terlebih melakukan penambahan gigi porselen.
Para warganet mengatakan bahwa artis bernama Lin Yun melakukan veneer pada giginya tetapi seluruh wajahnya berubah dari biasanya.
via Zokovatam
Comments
Post a Comment